Cara Mensiasati Kode Rekening Muncul Pada Aplikasi RKAS - SDN SOBANG 1
Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget Atas Posting

Cara Mensiasati Kode Rekening Muncul Pada Aplikasi RKAS


UPDATE TAHUN 2020: Dengan berbagai masalah/kendala yang dialami rekan-rekan Operator sekolah yang sedang dalam penginputan Aplikasi RKAS Online, Admin SDN SOBANG 1 hadir untuk memberikan solusi dan cara untuk membantu rekan-rekan operator yang belum mendapatkan solusi.



Kali ini admin SDN SOBANG 1 akan berbagi cara mensiasati agar kode rekening muncul pada aplikasi RKAS Online 2019, terutama pada kode rekening Honorarium Pegawai Honorer/Tidak tetap (Dana BOS)


Untuk mendapatkan hasil yang maksimal atau seluruh Kode Rekening Belanja muncul pada Aplikasi RKAS Online, selain kode Rekening Belanja “Pemeliharaan Gedung dan Bangunan (Dana BOS), dikarenakan Kode Rekening ini masih dalam pengupgrade-an. Ikuti langkah-langkah sebagai berikut:


Pertama:
·         Uninstall Aplikasi RKAS Online yang sudah ada pada perangkat rekan-rekan, dengan cara cukup menggunakan “Control Panel” kemudian “Delete” Foleder “ArtTech”.
Caranya: ketikan %appdata% pada menu “QuickAcces” enter dan delete folder ArtTech-nya. seperti pada postingan saya sebelumnya: Mengatasi kendala pada Aplikasi ERKAS


Kedua:
·         Instal Aplikasi RKAS Versi 1.22
·         Registrasi ulang dengan menggunakan user/email yang baru, untuk keterangan yang lainnya samakan dengan isian yang sudah pernah di inputkan.
·         Login menggunakan user/email yang baru, pada proses registrasi yang tadi dilakukan
·         Sincron Referensi Kode Rekening/Generate Data secara online/terhubung ke server
·         Setelah beres, logout


Ketiga:
·         Install Aplikasi RKAS Versi 1.32 secara online (terhubung ke server)/timpah aplikasi versi 1.22
·         Login menggunakan user/email dan password yang telah didaftarkan pada aplikasi versi 1.22
·         Klik, isi penanggung jawab Anggaran
·         Aktivasi/buat Kertas Kerja BOS Reguler
·         Aktivasi/buat Kertas Kerja SILPA BOS Reguler
·         Cek kode Rekening pada Lembar Kerja, terutama Kode Rekening Honorarium Pegawai Tidak Tetap/Honor Pegawai Non PNS
·         Cek lembar Kerja BOS Reguler dan SILPA BOS Reguler, Pasti Ada Semua. walaupun memang Harga Teratasnya tidak ada/kosong.


Untuk Kode Rekening Pemeliharaan Gedung dan Bangunan (Dana BOS) (masih dalam pengupgrade-an) informasi dari bagian PEP Dinas Kabupaten.


DOWNLOAD JUGA:
1.     Permendikbud No 8 Tahun 2020 Tentang Juknis BOS 2020 | download
2.     Permendikbud No 19 Tahun 2020 Tentang Perubahan Juknis BOS 2020 Anggaran Dana Covid-19 | download
3.     Contoh RKAS Tahun 2020 Sesuai Juknis BOS Permendikbud No 8 Tahun 2020 | download
4.     Contoh RKAS Perubahan Tahun 2020 Sesuai Juknis BOS Permendikbud No 19 Tahun 2020 | download

5.     Komponen Pembiayaan Dana BOS Tahun 2020 Sesuai Juknis BOS Permendikbud No 19 Tahun 2020 | download



Demikian Cara Mensiasati Kode Rekening Muncul Pada Aplikasi RKAS, semoga bermanfaat, dan SELAMAT MENCOBA.

Posting Komentar untuk "Cara Mensiasati Kode Rekening Muncul Pada Aplikasi RKAS"