Alur Pemutakhiran Data Mandiri Pada MySAPK BKN - SDN SOBANG 1
Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget Atas Posting

Alur Pemutakhiran Data Mandiri Pada MySAPK BKN


Sahabat sdnsobang1.com – Sebelumnya admin telah memposting Buku Panduan Pemutakhiran Data Mandiri (PDM) ASN dan PPT Non ASN pad Aplikasi MySAPK BKN via android dan web, untuk lebih jelasnya cek [DISINI].

 


Kali ini admin mengupdate postingan masih mengenai Aplikasi MySAPK BKN, yaitu Alur Pemutakhiran Data Mandiri (PDM) ASN dan PPT Non ASN, yang nanti mungkin dibutuhkan oleh sahabat ketika Aplikasi MySAPK sudah bisa diakses. Berikut informasi selengkapnya.

 

Sebelum kta melangkah pada Alur Pemutakhiran Data Mandiri Pada MySAPK BKN, alangkah baiknya terlebih dahulu kita paham mengenai apa itu PNS, ASN, PPPK, dan PPT Non ASN.

 

Alur Pemutakhiran Data Mandiri Pada MySAPK BKN:

1.   PNS, ASN, PPPK, dan PPT Non ASN

Pengertian apa itu PNS, ASN, PPPK dan PPPT Non ASN:

PNS, Pegawai Negeri Sipil yang selanjutnya disingkat PNS adalah warga negara Indonesia yang memenuhi syarat tertentu, diangkat sebagai Pegawai ASN secara tetap oleh pejabat pembina kepegawaian untuk menduduki jabatan pemerintahan.

ASN, Aparatur Sipil Negara yang selanjutnya disingkat ASN adalah profesi bagi pegawai negeri sipil (PNS) dan pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja yang bekerja pada instansi pemerintah(PPPK).

PPPK, Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja yang selanjutnya disingkat PPPK adalah warga negara Indonesia yang memenuhi syarat tertentu, yang diangkat berdasarkan perjanjian kerja untuk jangka waktu tertentu dalam rangka melaksanakan tugas pemerintahan.

PPPT Non ASN, Pejabat Pimpinan Tinggi adalah Pegawai Non ASN yang menduduki Jabatan Pimpinan Tinggi.

 

2.   Unduh Aplikasi MySAPK (Aplikasi MySAPK dapt diunduh di Playstore)

-       ASN dan PPT ASN

-       Mengunduh aplikasi Mysapk melalui link https://pdm-asn.bkn.go.id atau mengunduh melalui google playstore dengan memilih Mysapk Ver.2.1,

-       Menginstal Aplikasi dan membuka/daftar/login.

Seperti pada gambar dibawah ini:

 

3.   Login dan Aktivasi MySAPK

Lakukan login dan aktivasi akun MySAPK menggunakan email.

Pengguna dapat login dan melakukan aktivasi akun MySAPK dengan mengikuti alur berikut ini:

-       ASN dan PPT ASN

-       Login ke MySAPK BKN

-       Memilih Pemutakhiran Data Mandiri

-       Memeriksa dan memverifikasi data pada setiap riwayat

-       Melengkapi riwayat dengan mengunggah dokumen pendukung

-       Mengirim pengajuan dan mengunduh bukti pemutakhiran

-       Selesai melakukan update data mandiri

Seperti pada Gambar dibawah ini:


(Jika email yang diinput tidak sesuai maka hubungi instansi untuk dilakukan perbaikan email)

 

4.   Cek dan Verifikasi Data

Pastikan anda telah mengecek dan memverifikasi data riwayat anda.

-       ASN dan PPT ASN

-       Login ke MySAPK BKN

-       Memilih Pemutakhiran Data Mandiri

-       Memeriksa dan memverifikasi data pada setiap riwayat

-       Melengkapi riwayat dengan mengunggah dokumen pendukung

-       Mengirim pengajuan dan mengunduh bukti pemutakhiran

-       Selesai melakukan update data mandiri

Seperti pada Gambar dibawah ini:


 

5.   Usul Pemutakhiran Data

Usulkan pemutakhiran data anda jika data yang tersimpan saat ini tidak sesuai.

Pengguna dapat melakukan usul pemutakhiran data mandiri, apabila data yang tersimpan saat ini tidak sesuai dengan data terkini. Usul pemutakhiran data untuk setiap Riwayat hanya dapat dilakukan untuk satu data terakhir/terkini berikut dengan dokumen pendukung masing-masing.

-       ASN dan PPT ASN

-       Login ke MySAPK BKN

-       Memilih Pemutakhiran Data Mandiri

-       Memilih Unor Verifikasi

-       Memeriksa dan memverifikasi data pada setiap riwayat

-       Menambah/mengedit data yang tidak sesuai

-       Mengunggah dokumen pendukung

-       Memeriksa kembali usulan pemutakhiran dan kirim pengajuan

-       Mengunduh bukti telah mengikuti Pemutakhiran data.

-       Selesai


 

6.   Verifikasi dan Approval Data

Usul pemutakhiran data diverifikasi dan di approval oleh instansi dan BKN.

Usul pemutakhiran data oleh ASN dan PPT Non ASN akan di verifikasi dan approval oleh Instansi dan BKN sesuai dengan kewenangan data masing-masing. Apabila data yang diusulkan sesuai dengan dokumen pendukung maka akan dilakukan approval oleh verifikator Instansi dan BKN, sedangkan jika data yang diusulkan tidak sesuai maka akan ditolak oleh verifikator Instansi. Seluruh proses pengusulan pemutakhiran data dapat dimonitoring oleh pengguna melalui aplikasi MySapk.

-       Verifikator Instansi

-       Login ke SIASN

-       Memverifikasi data

-       Verifikator menolak/menyetujui perubahan data

-       Mengikim data ke approval

-       Aprroval instansi, menerima hasil verifikasi data dari verifikator

-       Menyetujui data

-       Selesai menyetujui


 

Untuk lebih jelasnya, admin sudah siapkan video tutorial alur Cara Aktivasi dan Login pada Aplikasi MySAPK BKN, cek linknya: https://youtu.be/kfYjJrh9uNY


Demikian tentang Alur Pemutakhiran Data Mandiri Pada MySAPK BKN, semoga ada manfaatnya dan terima kasih sduah berkunjung…


Posting Komentar untuk "Alur Pemutakhiran Data Mandiri Pada MySAPK BKN"